
Bola.net - Real Madrid gagal meraih kemenangan saat menjamu Athletic Bilbao. Kiper Los Blancos Thibaut Courtois mengatakan timnya hanya tidak beruntung saja saat bertanding melawan Bilbao.
Real Madrid bermain imbang atas Bilbao pada laga pekan ke-18 La Liga musim 2019/2020, Senin (23/12/2019) dini hari WIB. Laga di Santiago Bernabeu itu berakhir dengan skor imbang 0-0.
Bermain di depan puluhan ribu pendukung setia mereka, Los Blancos mendominasi jalannya pertandingan. Menurut Whoscored, mereka menguasai penguasaan bola hingga sebesar 69,1%.
Advertisement
Namun, hasil belum berpihak pada kubu Real Madrid. Meski mendapat sejumlah peluang, pasukan Zinedine Zidane harus puas meraih satu angka di depan pendukungnya sendiri.
Tidak Beruntung
Courtois akhirnya angkat bicara soal hasil pertandingan melawan Bilbao. Menurutnya, Madrid hanya bisa bermain imbang karena tidak dinaungi Dewi Fortuna.
"Kami memiliki peluang untuk menyelesaikan pertandingan. Keberuntungan tidak ada di pihak kami, saya pikir ada tiga gol dan melewatkan peluang, tetapi kiper lawan juga pantas mendapatkan kredit," kata Courtois di situs resmi Real Madrid.
"Sayang sekali kami tidak mendapatkan tiga poin. Athletic kebobolan beberapa gol dan kami harus berhati-hati saat serangan balik karena mereka punya peluang juga."
Bisa Lebih Baik
Hasil imbang ini membuat Real Madrid meraih imbang ketiga beruntun di La Liga musim 2019/2020 ini. Courtois merasa timnya bisa meraih hasil yang lebih baik.
"Kami memiliki tiga pertandingan intens dalam seminggu dan berpeluang untuk memenangkan ketiganya, tetapi kami hanya mendapat tiga poin," lanjutnya.
"Kami tampil sedikit tidak bahagia. Kami mencetak gol di pertandingan lain dan kami bisa mencetak gol, hanya saja bahwa mereka tidak ingin masuk ke gawang saat ini, tetapi saya tahu kami memiliki kualitas yang cukup untuk mencetak gol. Secara defensif kami bagus dan kami menghambat diri kami sendiri."
Sumber: realmadrid.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Desember 2019 10:03
-
Liga Spanyol 22 Desember 2019 01:30
-
Liga Spanyol 22 Desember 2019 01:00
Soal Kontroversi VAR di El Clasico, Zidane: Itu Sudah Berlalu!
-
Liga Spanyol 22 Desember 2019 00:30
-
Liga Champions 21 Desember 2019 23:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:18
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 13:16
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 13:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:15
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...