Gabung Real Madrid Bak Mimpi Jadi Nyata untuk David Alaba

Gabung Real Madrid Bak Mimpi Jadi Nyata untuk David Alaba
Pemain Real Madrid David Alaba. (c) AP Photo

Bola.net - David Alaba berhasil merealisasikan mimpinya untuk bisa bergabung dengan Real Madrid. Alaba pun mengaku sudah tidak sabar bermain untuk Los Blancos.

Alaba bergabung dengan Real Madrid pada musim panas ini. Dia direkrut secara gratis usai kontraknya bersama Bayern Munchen habis.

Di Santiago Bernabeu, Alaba mendapat kontrak berdurasi lima tahun. Dia juga dipastikan bakal mengenakan nomor punggung empat di Madrid.

Alaba mewarisi nomor milik Sergio Ramos. Mantan kapten Madrid itu hengkang pada musim panas ini menuju ke PSG.

1 dari 2 halaman

Mimpi Jadi Kenyataan

Alaba diperkenalkan oleh Madrid secara resmi pada hari Rabu (21/07/2021). Dalam kesempatan tersebut, dia menyebut bergabung dengan Madrid adalah mimpinya yang menjadi kenyataan.

"Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan, bergabung dengan klub terbesar di dunia, saya sangat bangga berada di sini," ujar Alaba dikutip dari situs resmi Madrid.

"Saya tidak sabar untuk mengenakan jersey dan mencetak gol untuk Real Madrid."

2 dari 2 halaman

Dapat Banyak Tawaran

Alaba juga mengungkapkan bahwa dirinya mendapat banyak tawaran pada musim panas ini. Namun, tak sulit baginya untuk menerima pinangan dari Los Blancos.

"Saya menerima beberapa tawaran, tetapi bagi saya satu-satunya pilihan adalah Real Madrid," lanjutnya.

"Ini adalah klub terbesar di dunia dan ini adalah tantangan yang saya cari."

Sumber: Real Madrid