Gabung Madrid, Danilo Tak Takut dengan Reputasi Benitez

Gabung Madrid, Danilo Tak Takut dengan Reputasi Benitez
Danilo Silva (c) AFP
Bola.net - Danilo mengaku ia sama sekali tidak takut dengan reputasi Rafael Benitez, bos anyar Real Madrid yang dikenal kerap menjaga jarak dengan pemainnya dan menuntut mereka memberikan yang terbaik hingga batas maksimal.

Pemain yang direkrut dari FC Porto di bulan Januari tersebut mengatakan bahwa ia siap menunjukkan aksi terbaiknya di Los Blancos agar bisa mendapatkan satu tempat utama di dalam tim musim depan.

"Saya ingin terus menjaga fokus. Hal tersebut membuat anda terus berkembang dan tubuh. Saya sama sekali tidak takut dan khawatir dengan reputasi Benitez. Sebaliknya, saya merasa sedikit tenang karena saya tahu bahwa saya akan didorong hingga batas maksimal," jelas Danilo menurut laporan Marca.

Madrid akan memulai latihan pra-musim mereka di Valdebebas di pertengahan bulan Juli. [initial]

 (mar/rer)