Gabung Barca, Vidal Sebut Bagai Pulang Kampung

Gabung Barca, Vidal Sebut Bagai Pulang Kampung
Aleix Vidal. (c) AFP
Bola.net - Aleix Vidal mengaku senang dengan keputusannya meninggalkan Sevilla dan bergabung dengan Barcelona di bursa transfer musim panas ini.

Bek Spanyol tersebut mengatakan bahwa ia adalah seorang Catalan dan bangga bahwa ia kini bisa membela salah satu tim terbesar di Spanyol, yang berada di kampung halamannya sendiri.

"Saya memutuskan untuk kembali, karena saya adalah seorang Catalan dan saya selalu tinggal di sini," tutur Vidal menurut laporan reporter.

"Satu tahun di Espanyol, satu tahun lagi di Real Madrid, namun pada akhirnya tempat pertama yang saya tuju adalah Barcelona. Sekarang, saya akan bermain dengan beberapa orang yang pernah saya kenal dari periode tersebut," pungkasnya.

Vidal baru akan mencatat debutnya di Barca pada Januari 2016 mendatang, mengingat klub masih terkena embargo transfer FIFA. [initial]


 (spo/rer)