Gabigol: Agar Sukses di Madrid, Vinicius Harus Tepis Kritik

Gabigol: Agar Sukses di Madrid, Vinicius Harus Tepis Kritik
Vinicius Junior (c) LatinContent Editorial

Bola.net - - Pemain Real Madrid, Vinicius Junior, harus menepis semua kritik dan bermain dengan rasa bahagia, menurut striker Inter Milan, Gabriel Barbosa.

Pemain berusia 16 tahun menyepakati kontrak untuk bergabung dengan Madrid dari Flamengo, yang mungkin baru akan terjadi pada Juli 2019, dengan nilai transfer mencapai 45 juta euro.

Striker remaja itu akan ada di bawah tekanan ketika ia mendarat di klub juara Eropa dan Spanyol. Namun Gabriel, yang musim panas lalu dibeli mahal oleh Inter dari Santos, meminta kompatriotnya untuk menepis semua kritik yang mungkin ditujukan padanya.

Gabigol.Gabigol.

"Saya kira dia memiliki hal terpenting, yaitu kualitas. Hal itu tak terbantahkan. Dia bisa menjadi dewasa di usia 17,18, 25 tahun. Sulit untuk memberi tekanan padanya," tutur Gabigol menurut Globoesporte.

"Vinicius harus bersenang-senang, seperti yang ia lakukan di Amerika Selatan, bermain tanpa berpikir mengenai bagaimana ia menang, berapa harganya, dan untuk siapa. Dia masih anak-anak. Nasihat saya adalah bersenang-senang. Ada banyak orang bicara, namun kebanyakan tak tahu apa-apa."

Gabigol menambahkan: "Kita tak harus bicara soal nilai transfer, tapi sepakbola. Tentu saja, nilai transfer amat signifikan, namun kita harus lihat soal sepakbola. Saya berharap dia bermain bagus dan semoga bahagia di Flamengo."