Francis: Cuma Ronaldo yang Senang Terima Trofi Individu

Francis: Cuma Ronaldo yang Senang Terima Trofi Individu
Franciso Rodriguez. (c) AFP
Bola.net - Manajer Almeria, Francisco Rodriguez, belum lama ini memberikan komentar terhadap pengakuan Cristiano Ronaldo, yang terlontar usai ia menerima trofi Sepatu Emas.

Pemain andalan Real Madrid itu mengaku ia amat senang bisa menerima penghargaan individu. Menurut Francisco, hanya pemain seperti Ronaldo yang bisa berkata demikian.

"Messi akan senang jika ia bisa berprestasi dengan semua rekan tim yang pernah bermain bersama dengan dirinya," tutur Rodriguez menurut laporan AS.

"Satu-satunya orang yang saya tahu, yang merasa senang dengan penghargaan individu, dan ia mengatakannya pekan lalu, adalah Cristiano Ronaldo. Namun anda harus menjadi pemain yang amat bagus untuk bisa mengatakan hal tersebut," pungkasnya.

Almeria akan menjadi lawan Barcelona di La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (as/rer)