Florentino Perez Pertahankan Zidane Musim Depan

Florentino Perez Pertahankan Zidane Musim Depan
Zidane. (c) AFP
- Presiden Real Madrid, Florentino Perez, telah membuat keputusan untuk mempertahankan Zinedine Zidane di kursi kepelatihan untuk musim 2016/17. Hal tersebut diungkapkan salah satu sumber terdekat Perez.


Zidane menjadi pelatih kepala Los Blancos pada bulan Januari lalu setelah Rafael Benitez dipecat. Pria asal Prancis tersebut ternyata mampu melakukan hal yang fantastis di Santiago Bernabeu.


Los Blancos kini kembali masuk dalam perburuan gelar La Liga setelah kini hanya berjarak satu poin dari pimpinan klasemen . Selain itu Zidane juga mampu meloloskan Madrid ke final Liga Champions musim ini.


"Florentino membuat keputusan beberapa pekan yang lalu dan lolos ke final Liga Champions tidak mempengaruhi keputusan tersebut," ujar sang sumber seperti dilansir AS.


Madrid sendiri akan menerima kunjungan di Santiago Bernabeu dalam lanjutan kompetisi La Liga pada akhir pekan ini.[initial]


 (as/ada)