Final Lawan Barca Tersulit Dalam Sejarah Bilbao

Final Lawan Barca Tersulit Dalam Sejarah Bilbao
(c) Bola.net
Bola.net - Athletic Bilbao akan melawan Barcelona di final Copa del Rey 2014/15 dini hari nanti. Bagi Bilbao, ini jelas bukan laga yang mudah.

Dikutip Football Espana, pelatih Ernesto Valverde mengatakan: "Ini merupakan salah satu pertandingan paling sulit dalam sejarah Athletic Bilbao." Namun, Valverde menaruh kepercayaan terhadap pasukannya.

"Meski begitu, tim ini selalu sanggup memberikan yang terbaik di saat-saat seperti ini. Saya percaya kepada mereka (para pemain)," imbuhnya.

Final ini sendiri dimainkan di Camp Nou, yang notabene merupakan markas Barcelona. Fakta tersebut juga menjadi alasan kenapa Valverde menyebut laga ini sebagai salah satu laga yang paling sulit dalam sejarah Los Leones.

Bilbao mengincar gelar pertama mereka sejak 1984. Musim itu, Bilbao meraih double winners dengan menjuarai Copa del Rey dan La Liga. [initial]

 (foes/gia)