Filipe Luis Tampik Tawaran Madrid

Filipe Luis Tampik Tawaran Madrid
Filipe Luis (c) AFP
Bola.net - Bek kiri Chelsea, Filipe Luis, dikabarkan sudah menolak pendekatan yang dilakukan oleh raksasa Spanyol, Real Madrid.

Sebelumnya sempat muncul kabar yang mengatakan bahwa pemain berusia 29 tahun tersebut tidak lama lagi akan menutup karirnya di Stamford Bridge, usai baru menyelesaikan satu musim, lantaran tidak banyak mendapat kesempatan bermain di klub.

Luis didaratkan The Blues dari Atletico Madrid di musim panas lalu, namun ia kesulitan menyingkirkan Cesar Azpilicueta dari tim utama asuhan Jose Mourinho.

Menurut laporan Marca, Real sudah menyatakan ketertarikan mereka pada Luis, namun pemain Brasil menampik tawaran tersebut dan hanya ingin kembali ke Spanyol jika Atletico Madrid yang memberinya kesempatan.

Luis sempat menghabiskan empat tahun karirnya di Vicente Calderon. [initial]

 (mar/rer)