Figo Heran Lihat Zidane Latih Real Madrid

Figo Heran Lihat Zidane Latih Real Madrid
Zinedine Zidane. (c) AFP

Bola.net - - Legenda Real Madrid, Luis Figo, mengaku bahwa ia terkejut melihat mantan rekannya Zinedine Zidane, mampu menjalani karir yang bagus sebagai seorang pelatih.

Figo mengatakan bahwa ia tidak pernah membayangkan Zidane akan menjadi pelatih ketika mereka menjadi rekan setim di ruang ganti.

Luis FigoLuis Figo

"Anda tidak pernah tahu apa yang bisa terjadi di kehidupan ini, namun hal yang paling wajar di sepakbola adalah transisi dari seorang pemain menjadi seorang pelatih," tutur Figo menurut Marca.

"Namun saya tidak percaya bahwa Zidane akan menjadi pelatih yang hebat, dia sebelumnya merupakan sosok yang pemalu dan lebih banyak diam."

"Namun semua orang melakukan pekerjaan yang disukai dan ia melakukannya dengan cara terbaik."

Zidane baru saja membawa Madrid menang atas Cultural Leonesa di Copa del Rey dini hari tadi.

Hasil ini merupakan modal yang bagus bagi Los Blancos untuk melawat ke markas Barcelona guna melakoni pertandingan El Clasico di akhir pekan nanti.