Festival Gol di El Clasico

Festival Gol di El Clasico
(c) AFP
- Real Madrid akan menjamu di jornada 12 La Liga 2015/16, Minggu (22/11). Kecil kemungkinan duel klasik antara dua raksasa Negeri Matador ini bakal berakhir dengan skor kacamata maupun kegagalan salah satu tim mengoyak gawang lawannya.


El Clasico bisa dibilang sebagai arena tempat tersajinya festival gol. Berdasarkan statistik yang dilansir Four Four Two, di setiap bentrokan dalam sembilan El Clasico terakhir di La Liga, masing-masing kubu selalu bisa mencetak gol ke gawang rivalnya.


Terakhir kali El Clasico di La Liga ada salah satu tim yang gagal mencetak gol adalah pada 29 November 2010 silam. Dalam laga di Camp Nou tersebut, Barcelona mengalahkan Madrid lima gol tanpa balas.


10 El Clasico terakhir di La Liga

  • 23-03-2015 Barcelona 2-1 Madrid

  • 25-10-2014 Madrid 3-1 Barcelona

  • 24-03-2014 Madrid 3-4 Barcelona

  • 26-10-2013 Barcelona 2-1 Madrid

  • 02-03-2013 Madrid 2-1 Barcelona

  • 07-10-2012 Barcelona 2-2 Madrid

  • 21-04-2012 Barcelona 1-2 Madrid

  • 10-12-2011 Madrid 1-3 Barcelona

  • 16-04-2011 Madrid 1-1 Barcelona

  • 29-11-2010 Barcelona 5-0 Madrid.


Sejak itu, Madrid dan Barcelona selalu mencetak minimal satu gol dalam tiap bentrokan mereka di La Liga. Streak tersebut sudah berlangsung dalam sembilan pertemuan secara beruntun di kompetisi ini.


Itu juga masih merupakan streak saling mencetak gol terpanjang kedua dalam sejarah El Clasico di La Liga. Rekornya adalah saling mencetak gol dalam 13 pertemuan beruntun selama periode 1946-1952. [initial]


 (bola/gia)