
Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde nampaknya masih ragu akan masa depannya di Camp Nou. Sang pelatih kabarnya masih enggan memperpanjang kontraknya di Barcelona.
Valverde sendiri pertama kali melatih Barcelona di tahun 2017 silam. Ia menggantikan sosok Luis Enrique yang mengundurkan diri sebagai pelatih El Blaugrana.
Valverde sendiri tidak butuh waktu lama untuk mendulang kesuksesan di Barca. Di musim perdananya ia sukses mengawinkan trofi La Liga dan Copa Del Rey untuk tim asal Catalunya tersebut.
Advertisement
Pihak Barcelona sendiri kabarnya ingin memperpanjang kontrak sang pelatih yang habis di akhir musim nanti. Namun dilansir Sport, pelatih 54 tahun itu masih enggan untuk menambah masa baktinya di Camp Nou.
Mengapa Valverde enggan memperpanjang kontraknya? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tekanan Besar
Menurut laporan tersebut, alasan utama eks pelatih Bilbao itu masih ragu memperpanjang kontraknya di Barcelona karena tekanan yang sangat besar.
Seperti yang sudah diketahui, Barcelona sebagai salah satu klub terbesar di dunia selalu dituntut menjadi juara di setiap musimnya. Mereka tidak menoleransi musim tanpa trofi bagi tim mereka.
Valverde dikabarkan merasa tekanan itu terlalu besar sehingga ia memutuskan untuk menunda pembicaraan kontrak barunya di Camp Nou.
Tidak Dipercaya
Menurut laporan yang sama, selain tekanan yang besar , Valverde dikabarkan juga enggan memperpanjang kontraknya karena sikap Direksi Barca terhadapnya.
Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Barca tidak mempercayai sang pelatih seutuhnya. Hal ini dikarenakan sang pelatih gagal mempersembahkan trofi Liga Champions musim lalu.
Untuk itu Valverde mulai merasa tidak nyaman di Camp Nou dan mempertimbangkan untuk angkat kaki dari sana.
Tidak Memaksa
Manajemen Barcelona sendiri kabarnya ingin memperpanjang kontrak Valverde. Namun mereka tidak akan ngotot memperpanjang jasa sang pelatih jika ia tidak mau memperpanjang kontraknya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Oktober 2018 23:35
Guardiola Cerita Soal Dirinya yang Tidak Menyenangi Tiki-Taka
-
Liga Italia 14 Oktober 2018 06:30
-
Liga Inggris 14 Oktober 2018 02:30
Messi Pernah Tolak Tawaran Gaji Tiga Kali Lipat Dari Manchester City
-
Liga Spanyol 13 Oktober 2018 23:30
-
Bolatainment 13 Oktober 2018 00:10
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...