
Bola.net - - Luis Enrique tetap merasa yakin akan mengakhiri musim dengan meraih gelar meskipun baru saja menelan kekalahan di Copa del Rey melawan Athletic Bilbao.
Klub Catalan sudah memenangkan delapan gelar selama dua setengah tahun sejak Luis Enrique diangkat. Namun, kekalahan dari Bilbao membuat mereka terancam tersingkir dari kompetisi Copa del Rey musim ini.
Selain itu, Barcelona sedang tertekan setelah tertinggal enam poin dari pimpinan klasemen La Liga Real Madrid. Meskipun begitu, Luis Enrique optimistis bisa meraih kesuksesan.
"Melihat apa yang terjadi di San Mames, dalam hal sikap para pemain dengan dan tanpa bola, itulah garis yang harus diikuti musim ini," kata Enrique seperti dilansir ESPN.
"Saya melihat banyak hal positif dalam hal sikap semua orang. Jika kami melihat Barcelona di level itu, saya yakin kami akan memenangkan sesuatu. Levelnya sudah bagus.
"Apa yang kami lihat di babak kedua di San Mames adalah apa yang saya ingin lihat untuk sisa musim ini, itulah kualitas tim.
"Kami sangat bagus dan tim pantas mendapatkan lebih. Sekarang, setelah menganalisa [permainan] lagi, saya bisa katakan dengan lebih pasti. Terlepas dari hasilnya, saya suka apa yang saya lihat."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 6 Januari 2017 22:49
-
Liga Spanyol 6 Januari 2017 21:23
-
Liga Spanyol 6 Januari 2017 20:05
-
Liga Spanyol 6 Januari 2017 18:57
-
Liga Spanyol 6 Januari 2017 17:20
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...