Enrique Tanggapi Perpecahan Chant Suporter di Camp Nou

Enrique Tanggapi Perpecahan Chant Suporter di Camp Nou
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Pelatih Barcelona, Luis Enrique memberikan pendapatnya terkait perpecahan suporter yang kian terlihat di Camp Nou. Menyusul rumor adanya friksi antara Enrique dan striker andalan Barca, Lionel Messi, kelompok suporter pun terpecah menjadi dua kubu.

Dalam laga kontra Elche tengah pekan lalu, sebagian fans meneriakkan nama Enrique, sementara sebagian lainnya lebih memilih memberikan dukungan dengan mengumandangkan nama Messi. Terkait isu tersebut, Enrique memberikan jawaban diplomatis.

"Tak ada perpecahan di kalangan fans, semua orang mendukung Messi dan Barca. Sebagai pelatih, saya ingin fans tetap mendukung tim secara keseluruhan saat ini," ungkap Enrique seperti dilansir ISF.

"Kami tetap bekerja seperti biasa, meski pihak luar terus saja menghembuskan rumor tertentu. Kami berusaha menjauh dari kontroversi, dan semakin hari saya merasa kami makin termotivasi dan bertambah kuat sebagai tim."[initial]

 (isf/mri)