Enrique Tak Tahu Butuh Berapa Poin Untuk Bawa Barca Juara

Enrique Tak Tahu Butuh Berapa Poin Untuk Bawa Barca Juara
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Pelatih Barcelona. Luis Enrique mengungkapkan bahwa ia sama sekali tak tahu berapa poin lagi yang dibutuhkan timnya untuk memenangi La Liga musim ini.

Saat ini Barcelona berada di puncak klasemen dengan 81 poin. Mereka unggul dua poin dari Real Madrid di posisi kedua dengan lima laga tersisa musim ini.

Ada 15 poin lagi yag diperebutkan. Namun bila menengok musim lalu, Atletico butuh 90 poin untuk juara. Tapi ditegaskan Enrique, ia sama sekali tak tahu berapa poin yang dibutuhkan untuk mengunci gelar saat ini.

"Saya tak tahu berapa banyak poin yang harus kami raih untuk memenangkan kompetisi," ujarnya saat konferensi pers.

Tapi tiga poin melawan Getafe sangat penting. Real Madrid tepat di belakang kami. Getafe mungkin tak seatraktif Sevilla, Valencia atau Espanyol, tapi para pemain yang pertama tahu betapa sulitnya laga itu nantinya," tandasnya,[initial]

 (sm/dzi)