Enrique Tak Tahu Apakah Musim Depan Bakal di Barca

Enrique Tak Tahu Apakah Musim Depan Bakal di Barca
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique mengaku masih belum tahu apakah musim depan dirinya masih tetap dipercaya menangani Barcelona.

Hal tersebut tersirat dari kalimat yang diucapkan sang pelatih dalam konferensi pers belum lama ini. Meski tengah membawa Barcelona duduk di peringkat satu klasemen sementara, posisi Enrique memang masih diragukan, lantaran taktiknya dianggap tak mampu membuat tim bermain indah dan meyakinkan.

"Bekerja untuk musim depan? Tidak, saya hanya bekerja untuk pertandingan melawan Eibar," tutur Enrique pada reporter.

Barcelona kini tengah unggul satu poin atas Real Madrid di puncak klasemen sementara La Liga. [initial]



 (wel/rer)