Enrique Siap Sambut Guardiola dan Bravo di Liga Champions

Enrique Siap Sambut Guardiola dan Bravo di Liga Champions
Luis Enrique. (c) AFP
- Pelatih Barcelona Luis Enrique dengan terbuka mengaku siap menyambut kedatangan Josep Guardiola dan Claudio Bravo ketika berhadapan dengan Manchester City.


Undian babak grup Liga Champions menempatkan Barcelona satu grup dengan Manchester City. Ini membuat pelatih Josep Guardiola harus menghadapi bekas klubnya.


Selain Guardiola, Barcelona juga akan kedatangan Claudio Bravo yang baru saja memutuskan pindah ke Etihad Stadium pada musim panas ini. Pertemuan antara Barcelona dan The Citizens tentu saja bakal menjadi pertandingan yang menarik.


"Ini adalah pertandingan yang luar biasa tapi Liga Champions sangat menuntut dan kita mulai dengan melawan salah satu favorit," kata Enrique dilansir Marca.


"Kami akan menyambut kembali Guardiola dan Claudio Bravo."[initial]


 (mrc/ada)