Enrique: Sergi Roberto Punya Kecerdasan Luar Biasa

Enrique: Sergi Roberto Punya Kecerdasan Luar Biasa
Sergi Roberto (c) Ist
- Bos , Luis Enrique, mengaku ia amat senang dengan perkembangan yang ditunjukkan oleh Sergi Roberto.


Enrique mengatakan bahwa pemain serba bisa itu telah menjadi bagian vital dari timnya.


Sergi RobertoSergi Roberto


Sang manajer mengatakan pada AS: "Anda harus bisa jadi pemain yang cerdas, dalam kasus Sergi, itu terasa amat ekstrim, di Bernabeu musim lalu ia bermain sebagai winger, dan ia juga bisa bermain sebagai gelandang di sisi dalam, gelandang bertahan, dan juga bek kanan. Anda harus ada dalam kondisi fisik yang hebat, punya kesadaran, dan kualitas tinggi."


"Seorang pemain yang bermain di posisi yang lebih dalam melihat apa yang terjadi di depannya dan juga di dalam pertandingan."


"Jelas bahwa ia merupakan salah satu pemain favorit saya." [initial]



  (as/rer)