
Dini hari tadi, tim Catalan hanya bisa bermain imbang 1-1 dalam leg kedua yang berlangsung di Mestalla. Namun hasil itu cukup membuat klub maju ke partai puncak dan juga menorehkan rekor tak terkalahkan di 29 pertandingan terakhir, mengalahkan rekor milik Josep Guardiola.
"Saya amat bangga bisa kembali masuk final. Lihat saja berapa banyak final yang bisa kami capai dalam beberapa tahun terakhir. Kami amat bahagia. Kami akan siap pada Mei nanti. Kami akan menikmati sukses ini selama 10 menit dan kemudian kembali fokus di liga. Rekor? Kita lihat saja nanti apakah itu bakal berbuah gelar juara," tutur Enrique pada Marca.
"Enam final dalam delapan tahun menunjukkan bagaimana perkembangan klub, dan juga kualitas pemain yang kami punya. Kami amat bangga dan kami ingin semua orang menikmati sukses ini."
Barcelona menang 7-0 atas Valencia di leg pertama dan Enrique mengakui sulit mempersiapkan mental timnya untuk menghadapi leg kedua tadi.
"Ya, amat sulit untuk mempersiapkan pertandingan dalam kondisi seperti ini. Akan jadi kesalahan besar jika kami tak masuk final. Anda harus tahu karakter para pemani dan juga lawan. Saya bangga dengan cara bermain yang ditunjukkan para pemain." [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 10 Februari 2016 22:35
-
Liga Spanyol 10 Februari 2016 22:24
-
Liga Inggris 10 Februari 2016 21:10
-
Liga Spanyol 10 Februari 2016 15:19
-
Liga Champions 10 Februari 2016 15:12
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:45
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...