Enrique: Pengganti Valdes Bukan Cuma Bravo, Ada Ter-Stegen

Enrique: Pengganti Valdes Bukan Cuma Bravo, Ada Ter-Stegen
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique memberikan pujian pada dua orang kiper hebat yang dimiliki oleh Barcelona di musim kompetisi kali ini, Claudio Bravo dan Marc-Andre Ter Stegen.

Dua kiper tersebut masing-masing datang dari Real Sociedad dan Borussia Monchengladbach, usai Victor Valdes memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di klub. Enrique lantas memberikan sanjungan terkait performa dua anak buahnya tersebut di bawah mistar gawang.

"Bravo merupakan kiper yang komplit. Ia memberi kami banyak rasa percaya diri. Ia bukan satu-satunya yang datang untuk menggantikan Victor Valdes, kami juga membeli Ter-Stegen," tutur Enrique pada reporter.

Barcelona kini tengah bersiap menghadapi Getafe di laga lanjutan La Liga yang akan berlangsung di Camp Nou tengah pekan ini. [initial]

 (wel/rer)