Enrique Pastikan Turunkan Tim Terbaik Barca Kontra Valencia

Enrique Pastikan Turunkan Tim Terbaik Barca Kontra Valencia
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique menganggap laga kontra Valencia sebagai ujian yang sangat besar. Karena itu, Enrique menegaskan akan menurunkan tim terbaiknya dalam pertandingan La Liga itu.

Menurut perhitungan Enrique, laga kontra Valencia merupakan salah satu laga kunci musim ini. Jika Barcelona sampai terpeleset, mereka rawan disalip Real Madrid di papan klasemen.

Barca sebenarnya masih harus memikirkan laga kontra PSG di leg kedua Perempat final Liga Champions tengah pekan nanti. Namun Enrique percaya keunggulan agregat 3-1 akan bisa membawa Barca lolos ke semifinal.

"Saya tidak ingin berspekulasi dalam pertandingan ini, apalagi bermain-main dengan hasil akhirnya. Saya akan menurunkan tim terbaik yang saya miliki. Selasa nanti kita lihat saja apakah kami bisa memanfaatkan hasil positif yang kami raih di Paris melawan PSG. Saya tahu keunggulan kami tidak mutlak," terang Enrique kepada AS.

Barcelona saat ini masih memimpin klasemen sementara La Liga. Hanya saja, keunggulan mereka hanya tersisa dua poin saja dari Real Madrid sehingga Barca harus selalu meraih kemenangan jika ingin terus berada di pucuk. [initial]

 (as/hsw)