
Bola.net - - Pelatih Barcelona Luis Enrique menganggap kemenangan atas Real Madrid di lanjutan La Liga akan menjadi dorongan moral yang amat hebat buat timnya.
Barcelona baru saja tersingkir dari Liga Champions saat berhadapan dengan . Hal itu tentu saja sedikit mempengaruhi mental para penggawa Barcelona jelang pertandingan El Clasico.
Meskipun begitu, Barcelona justru berhasil mencuri kemenangan dengan skor 3-2 saat berkunjung ke Santiago Bernabeu. Dalam pertandingan tersebut, Lionel Messi memborong dua gol dan satu gol Barcelona lainnya dilesakkan oleh Ivan Rakitic.
Enrique menganggap kemenangan ini sangat penting terutama untuk meningkatkan moral para pemainnya setelah hasil yang mengecewakan di pentas Liga Champions.
"Angka yang dibuat oleh Messi akan selalu diingat tidak saja sejarah Messi sebagai pemain, tapi juga dalam sejarah barcelonismo," kata Enrique di situs resmi klub.
"Gol di menit ke-92 yang menjadikan skor 2-3 adalah satu dorongan moral yang amat hebat."
Kemenangan penting ini membuat Barcelona menggeser Real Madrid dari puncak klasemen sementara La Liga dengan perolehan poin yang sama. Meskipun begitu, Madrid masih punya satu pertandingan tunda.
Baca Juga:
- Di El Clasico, Ter Stegen Buktikan Bisa Diandalkan Barcelona
- Enrique Siap Berperang Sampai Akhir di La Liga
- Messi Kini Sudah 500 Gol Untuk Barcelona
- Enrique: Rasanya Sangat Menyenangkan Menang di Menit 92
- Zidane Kecewa Madrid Tak Bisa Maksimalkan Peluang
- Marcelo Emoh Komentari Kepemimpinan Wasit di El Clasico
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 23 April 2017 11:11
-
Liga Spanyol 23 April 2017 09:23
-
Liga Spanyol 23 April 2017 06:50
-
Liga Spanyol 23 April 2017 05:30
-
Liga Inggris 23 April 2017 05:10
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...