Enrique: Messi Istimewa!

Enrique: Messi Istimewa!
Messi mendapat pujian dari Enrique. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Barcelona Luis Enrique memberikan pujian kepada sang megabintang Lionel Messi. Barcelona memang baru saja menang telak lima gol tanpa balas ketika melawat ke markas Levante.

Meski menang besar, Barca sempat mengalami kesulitan menembus pertahanan Levante yang rapat. Deadlock yang dialami Barca akhirnya pecah juga ketika Neymar sukses meneruskan umpan terobosan Messi menjadi gol pada menit ke-34.

Ini lah yang menjadi dasar pujian Enrique.Messi bukan cuma piawai mencetak gol, namun ia juga sangat kreatif dengan mengemas dua assist; satu untuk Neymar dan satu lagi untuk Sandro Ramirez.

"Messi itu istimewa. Rekan-rekannya juga sudah tahu bahwa Leo bisa membuat assist yang spektakuler. Saya suka kombinasi-kombinasi kami," puji Enrique seperti dikutip Mundo Deportivo.

Messi sendiri sempat gagal dalam mengeksekusi penalti. Namun kemudian ia membayarnya tuntas dengan mencetak gol kelima Barca dalam laga tersebut. [initial]

 (sw/hsw)