
Bola.net - - Entrenador Barcelona, Luis Enrique menyebut bintang timnya, Lionel Messi adalah sosok alien usai La Pulga menjadi pahlawan kemenangan 3-1 Barca atas Alaves di final Copa del Rey dini hari tadi.
Messi membuka keunggulan Barca sebelum bisa disamakan Theo Hernandez. Gol dari Neymar dan Paco Alcacer di babak kedua pun mengantar Blaugrana memenangi trofi Piala Raja musim ini.
"Messi adalah makhluk luar angkasa (alien) dari setiap sisi dan saya beruntung bisa menikmati versi terbaik, atau salah satu yang terbaik darinya," ujar Enrique usai laga seperti dikutip Soccerway.
"Tak diragukan lagi ia adalah nomor satu dan untuk menjadi itu Anda harus mengontrol setiap aspek dan harus sangat kuat secara fisik. Ia merawat dirinya dengan sempurna, dan masih akan lebih banyak lagi yang bakal datang dari Messi," lanjutnya.
Gol Messi ke gawang Alaves menjadikan bomber asal Argentina itu mengakhiri musim 2016/17 ini dengan raihan 54 gol di semua ajang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 27 Mei 2017 20:30
-
Liga Spanyol 27 Mei 2017 20:00
-
Liga Inggris 27 Mei 2017 13:40
-
Liga Spanyol 27 Mei 2017 07:25
-
Liga Spanyol 27 Mei 2017 03:37
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...