Enrique Isyaratkan Bakal Terus Rombak Skuat Barca

Enrique Isyaratkan Bakal Terus Rombak Skuat Barca
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique mengindikasikan bahwa ia akan terus melakukan rotasi di skuat Barcelona, hingga musim kompetisi berakhir.

Menurut sang manajer, hanya dengan demikian Barcelona bisa mengakhiri musim kompetisi kali ini dengan bermain sebagai satu tim secara utuh.

"Saya yakin bahwa cara terbaik untuk menutup musim adalah dengan bermain sebagai tim dan menggunakan sebanyak mungkin pemain dengan cara terbaik yang bisa kami lakukan," tutur Enrique pada FCBarcelona.com.

"Saya selalu bekerja seperti ini, dan di Barca, semuanya tidak berjalan terlalu buruk," pungkasnya.

Blaugrana baru saja menang 1-0 atas Valencia di Mestalla. [initial]



 (fcb/rer)