Enrique: El Clasico Masih Jauh

Enrique: El Clasico Masih Jauh
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, menilai bahwa masih terlalu dini bagi timnya untuk memikirkan duel El Clasico melawan Real Madrid, yang bakal digelar akhir pekan ini.

Tim yang bermarkas di Camp Nou itu bakal harus menghadapi Ajax Amsterdam terlebih dahulu di Liga Champions tengah pekan ini, baru bertandang ke Santiago Bernabeu pada 26 Oktober mendatang.

"Satu-satunya pertandingan yang ada di dalam pikiran kami saat ini adalah Ajax dan mendapatkan poin. Masih ada banyak sesi latihan yang harus dijalani sebelum El Clasico," tutur Enrique pada ISF.

"Tim saya sedang ada dalam performa terbaik saat ini dan pekan ini akan jadi cukup menarik, namun tidak menentukan. Kunci dari semua ini akan terletak di bulan Maret mendatang," pungkasnya. [initial]

   (isf/rer)