Enrique Dianggap Pelatih Sempurna untuk Barca

Enrique Dianggap Pelatih Sempurna untuk Barca
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique dianggap sebagai pelatih yang tepat untuk menangani Barcelona musim depan, menurut pendapat bek kanan muda klub, Martin Montoya.

Enrique sebelumnya sempat menukangi Barcelona B, sebelum dipercaya menjadi arsitek AS Roma dan Celta Vigo. Klub akhirnya memintanya untuk kembali ke Camp Nou, usai Gerardo Martino menyatakan mundur di akhir musim lalu.

"Saya pikir ia adalah manajer yang ideal. Sebagai pemain, ia amat tangguh, ia bersedia berkorban dan menunjukkan karakter. Dan ia akan menularkan itu pada tim. Ia punya ambisi dan keinginan untuk mendapat trofi," tutur Montoya pada ISF.

"Secara taktis, ia akan menggunakan pendekatan yang mirip dengan musim lalu. Namun para bek akan lebih banyak menekan ke depan dan para pemain sayap lebih banyak bergerak ke tengah," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)