Enrique: Demi Final, Barca Takkan Remehkan Villarreal

Enrique: Demi Final, Barca Takkan Remehkan Villarreal
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Manajer Barcelona, Luis Enrique berjanji kalau timnya akan tetap bermain serius kala menghadapi Villarreal di leg kedua semi final Copa Del Rey tengah pekan ini.

Di leg pertama Blaugrana berhasil menang dengan skor 3-1. Melihat dari fakta tersebut, tugas Lionel Messi dkk seharusnya mudah. Namun Enrique mau pemainnya untuk menatap laga ini dengan serius tanpa meremehkan lawan.

"Kami sudah saksikan betapa Villarreal mampu memberikan kejutan yang berbahaya." tuturnya.

"Namun kami juga tak kalah berbahayanya dari Villarreal dan kami akan tetap bermain serius. Semua ini kami lakukan demi kepastian ke partai final." pungkas Enrique. [initial]

 (spt/jrc)