Enrique: Barca Tak Pernah Berhenti Buat Saya Kagum

Enrique: Barca Tak Pernah Berhenti Buat Saya Kagum
Luis Enrique (c) AFP
- Bos , Luis Enrique, mengatakan bahwa ia tidak pernah berhenti kagum dengan kemampuan para pemainnya di klub.


Manajer Spanyol itu baru saja menghantar timnya meraih trofi Piala Super Spanyol, usai mereka menang 3-0 atas Sevilla di laga leg kedua yang berlangsung di Camp Nou, setelah sebelumnya menang 2-0 di pertandingan pertama.


Gol kemenangan Barcelona dibuat oleh Arda Turan (2) dan Lionel Messi. Usai laga, Enrique mengatakan dia sangat puas dengan penampilan atraktif yang ditunjukkan oleh timnya di awal musim.


"Fokus kami musim ini adalah kami ingin semua pemain bermain dengan sepenuh hati dan menunjukkan penampilan yang lebih kuat. Jadi, saya amat beruntung memiliki sekumpulan pemain yang tidak pernah berhenti membuat saya terkejut dan kagum di setiap pertandingan," tutur Enrique menurut Marca.


Berikutnya, tim asuhan Enrique akan bermain melawan Real Betis di laga perdana mereka di La Liga akhir pekan ini. [initial]



 (mar/rer)