Enrique: Barca Jelas Pantas Juara La Liga

Enrique: Barca Jelas Pantas Juara La Liga
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi membantu Barcelona meraih kemenangan di kandang Atletico Madrid dan gelar juara La Liga dini hari tadi.

Barca tampil dominan di babak pertama, namun mereka harus menunggu hingga menit ke-65 untuk bisa memecah kebuntuan dan meraih tiga poin yang mereka butuhkan untuk merebut gelar juara La Liga ke-23 dengan satu laga tersisa.

"Ini adalah momen yang harus dikenang oleh semua orang yang sudah membantu kami memenangkan gelar juara ini, semua orang - terutama fans," jelas Enrique pada reporter.

"Tim ini jelas layak untuk menang dan kami semua amat puas usai bisa memenangkan La Liga - ini merupakan gelar yang merupakan ganjaran atas penampilan konsisten yang sudah kami tunjukkan, dengan berada di level terbaik," pungkasnya. [initial]

 (tfa/rer)