Enrique: Barca Butuh Suarez

Enrique: Barca Butuh Suarez
Luis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique menegaskan ia masih percaya pada kemampuan Luis Suarez, meski penyerang Uruguay itu tak kunjung menunjukkan kebuasannya di kotak penalti lawan untuk Barcelona musim ini.

Suarez kembali gagal mencetak gol kala ia membela Blaugrana di laga perempat final Copa del Rey melawan Atletico Madrid, yang akhirnya dimenangkan kubu Camp Nou dengan skor tipis 1-0.

"Suarez sudah memberikan banyak situasi berbahaya untuk mereka. Kami membutuhkan dirinya. Gol akan segera datang untuknya, saya sangat yakin itu," tutur Enrique pada AS.

Gol tunggal kemenangan Barcelona atas Los Colchoneros dipersembahkan oleh Lionel Messi. [initial]

 (as/rer)