
Bola.net - - Pelatih Barcelona Luis Enrique bahagia melihat Real Madrid akhirnya kalah juga setelah dalam 40 pertandingan terakhir tak pernah mengalami kekalahan. Kekalahan 2-1 menghadapi Sevilla di laga terakhir, membuat Barca kini bisa memberikan tekanan untuk menggeser mereka dari puncak klasemen.
Real Madrid yang tak pernah juara La Liga sejak 2012 untuk sementara musim ini masih memuncaki klasemen dengan mengumpulkan 40 poin. Masih ada satu pertandingan yang belum dijalani pasukan Zinedine Zidane ketika Sevilla di peringkat dua mengumpulkan 39 poin, Barca 38 poin, Atletico Madrid 34 poin.
Ketika Real Madrid kalah, Barca menang dengan skor 5-0 ketika lawan Las Palmas pada pekan yang sama. Meskipun masih berjarak dengan Real Madrid, Enrique patut berbangga atas hasil ini.
"Ini adalah pekan yang menyenangkan untuk kami karena kami mendapatkan tiga poin sehingga bisa memberikan tekanan pada tim-tim yang ada di atas kami," kata Enrique seperti dikutip ESPN.
"Saya selalu ingin tim yang ada di depan kami kalah. Ini sudah memasuki tengah musim, ada empat tim yang ada di papan atas dan pantas di mana mereka berada. Mereka semua adalah kandidat juara. Bodoh saja jika tak menganggap salah satu dari empat tim ini," sambungnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 17 Januari 2017 23:59
-
Liga Spanyol 17 Januari 2017 23:33
-
Liga Spanyol 17 Januari 2017 22:59
-
Liga Spanyol 17 Januari 2017 22:29
Ronaldo Kembali ke Skuat Real Madrid Hadapi Celta Vigo di Copa del Rey
-
Editorial 17 Januari 2017 15:18
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...