Enggan Perpanjang Kontrak, Nolito ke Barca?

Enggan Perpanjang Kontrak, Nolito ke Barca?
Nolito (c) AFP
- mengungkap ia tidak ingin mengikat kontrak baru dengan Celta Vigo, hingga ada satu detail spesifik diselesaikan dalam proses negosiasi.


Pemain Spanyol itu masih terikat dengan Celta hingga 2019, namun klub ingin memperbarui klausul pelepasan kontrak sang bomber, yang saat ini hanya bernilai 18 juta euro.


Hal tersebut terjadi menyusul performa apik Nolito, yang sanggup mencetak tujuh gol di La Liga musim ini - termasuk kala timnya bermain melawan Barcelona dan Real Madrid di kandang sendiri.


Nolito mengatakan pada reporter: "Ada satu detail yang masih belum terselesaikan dan jika terus seperti ini, saya tidak akan menandatangani kontrak baru tersebut. Saya masih punya kontrak tiga setengah tahun dan klausul senilai 18 juta.


"Jika satu hari nanti saya diinginkan oleh sebuah tim, mereka bisa bicara dengan Celta dan membayar sesuai dengan nilai yang harus dibayar. Namun saya tidak ingin membahas masalah tersebut untuk saat ini."


Nolito belakangan kerap dikaitkan dengan dan , jelang bursa transfer musim dingin. [initial]


 (as/rer)