
Bola.net - Peringkat 2 Real Madrid akan menjamu juara bertahan dan pemimpin klasemen Barcelona pada pekan ke-26 La Liga 2019/20, Senin (2/3/2020). Pelatih Zinedine Zidane percaya dengan kemampuan para pemainnya.
Madrid tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhirnya di semua kompetisi. Dengan pemain-pemain terbaik yang dimilikinya, Zidane menegaskan bahwa Madrid bertekad untuk keluar dari situasi sulit ini.
Madrid kini berada dua poin di belakang Barcelona (55-53). Madrid bakal habis-habisan dalam duel El Clasico di Santiago Bernabeu ini untuk coba merebut kembali posisi puncak dari tangan sang rival.
Advertisement
Tak Pedulikan Kritikan
"Semua orang bisa mengkritik, dan itulah yang dilakukan media," kata Zidane, seperti dikutip dari Marca.
"Kami kalah dua pertandingan, dan saya pasti dikritik. Saya sudah bilang, itu bukan hal yang baru."
"Yang perlu saya lakukan adalah terus melangkah."
"Saya punya pemain-pemain ini, yang merupakan pemain-pemain terbaik, dan kami akan berusaha keluar dari momen sulit ini dan melangkah maju," tegas pelatih Madrid tersebut.
Performa Buruk Madrid
Madrid tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhirnya di semua kompetisi (M0 S1 K2). Madrid juga cuma menang sekali dalam lima laga terakhirnya di semua kompetisi (M1 S1 K3).
Kemenangan atas Barcelona pasti bisa membuat Madrid kembali percaya diri.
Madrid sangat membutuhkannya. Mampukan pasukan Zidane melakukannya?
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 28 Februari 2020 23:01
-
Liga Spanyol 28 Februari 2020 19:02
-
Liga Spanyol 28 Februari 2020 19:01
-
Liga Inggris 28 Februari 2020 19:00
Real Madrid dan Barcelona Saling Sikut untuk Transfer Lautaro Martinez
-
Liga Spanyol 28 Februari 2020 14:59
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-26: El Clasico Bakal Digelar di Bernabeu
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...