Eks Presiden Barca Tak Kaget Casillas Pergi Lewat 'Pintu Belakang'

Eks Presiden Barca Tak Kaget Casillas Pergi Lewat 'Pintu Belakang'
Iker Casillas. (c) AFP
Bola.net - Mantan presiden Barcelona, Joan Gaspart, mengatakan bahwa ia tidak terkejut dengan bagaimana cara Iker Casillas pergi dari Real Madrid di musim panas, usai 25 tahun membela klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu tersebut.

Casillas hanya duduk sendiri di ruang konferensi pers untuk mengumumkan kepergiannya ke FC Porto, sebelum klub mengadakan perpisahan mendadak di menit-menit akhir di stadion.

Gaspart lantas membandingkan kepergian Casillas dengan Xavi, yang mendapat sambutan luar biasa usai membawa Barcelona meraih treble.

"Xavi pergi lewat pintu depan karena kami memenangkan tiga gelar juara, ia juga menjadi kapten. Iker justru tidak beruntung, karena pergi dengan cara yang kurang baik," tutur Gaspart pada Marca.

"Saya sendiri juga akan lebih suka jika ia dilepas dengan dukungan fans. Namun jika kita harus jujur, harus diakui bahwa fans Madrid belakangan punya hubungan yang buruk dengan Iker," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)