Eks Pelatih Messi Sebut Jiwa Fair Play La Pulga Tumbuh Sejak Kecil

Eks Pelatih Messi Sebut Jiwa Fair Play La Pulga Tumbuh Sejak Kecil
Lionel Messi (c) Ist
Bola.net - Mantan pelatih Lionel Messi di Rosario, Ernesto Vecchio, belum lama ini mengatakan bahwa jiwa fair play sang pemain sudah tumbuh semenjak ia masih berusia 8 tahun.

Hal tersebut terungkap dari kisah unik mengenai Messi kecil, yang belum lama ini dituturkan oleh Vecchio pada Sport. Disebutkan bahwa La Pulga  bahkan tak ragu untuk membatalkan peluang mencetak gol demi membantu pemain lawan.

"Saya ingat ketika ia menggiring bola dan ketika hendak mencetak gol ia berhenti, karena kiper lawan baru saja mengalami cedera," tutur Vecchio pada reporter.

"Ia kemudian meminta wasit untuk membantu kiper tersebut," pungkasnya.

Messi sempat bermain di tim junior Newell's Old Boys, sebelum akhirnya memutuskan untuk melanjutkan karir di Barcelona, yang bersedia menanggung biaya terapi hormon untuk membantu kondisi tubuhnya. [initial]


 (spo/rer)