Duo Real Madrid Pimpin Starting XI Terbaik La Liga 2021/2022 Bulan September

Duo Real Madrid Pimpin Starting XI Terbaik La Liga 2021/2022 Bulan September
Ekspresi Karim Benzema usai membobol gawang Real Mallorca, Kamis (23/9/2021) (c) AP Photo

Bola.net - Real Madrid masih memimpin klasemen sementara La Liga 2021/2022. El Real mengoleksi total 17 poin dari 5 kemenangan, 2 hasil seri dan 1 kekalahan.

Hasil tersebut tidak lepas dari performa Real Madrid sepanjang bulan September. Tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu meraih 3 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Keberhasilan Real Madrid mengumpulkan 10 poin selama September berkat performa apik Karim Benzema dan Vinicius Junior. Benzema menyumbang 6 gol dan Vinicius 2 gol.

Kedua pemain tersebut juga memimpin daftar Starting XI terbaik La Liga 2021/2022 sepanjang Bulan September versi WhoScored. Mereka mendapatkan rating di atas 8.

Berikut daftar lengkap Starting XI La Liga 2021/2022 pada bulan September dengan formasi 4-4-2. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 11 halaman

Luis Maximiano (Granada)

Di posisi penjaga gawang, Luis Maximiano menjadi yang terbaik sepanjang bulan September. Pemain Granada tersebut melakukan delapan penyelamatan lebih banyak dari penjaga gawang lain.

Granada memang tak pernah meraih kemenangan sepanjang bulan September. Namun, berkat performanya, gawang El Grana sedikit terselamatkan. Dia pun mendapat rating 7,51 atas penampilannya.

2 dari 11 halaman

Oscar Mingueza (Barcelona)

Oscar Mingueza (Barcelona)

Bek Barcelona Oscar Mingueza. (c) AP Photo

Bek Barcelona, Oscar Mingueza jadi yang terbaik di sektor pertahanan sebelah kanan sepanjang bulan September. Dia mendapatkan rating 7,22 dari WhoScored atas performanya bersama Blaugrana.

Dalam empat pertandingan selama bulan September, dia mencatatkan 8 tekel sukses dan menciptakan tiga peluang.

3 dari 11 halaman

Ronald Araujo (Barcelona)

Ronald Araujo (Barcelona)

Pemain Cadiz, Anthony Lozano dibayangi pemain Barcelona, Ronald Araujo di lanjutan La Liga 2021-2022 di Nuevo Mirandilla Stadium. (c) AP Photo

Barcelona kembali menyumbang pemain dalam starting XI terbaik La Liga 1 2021/2022 pada bulan September. Kali ini, giliran Ronald Araujo yang menjadi pemain paling berkontribusi di sektor bek tengah.

Ronald Araujo bahkan dua kali terpilih menjadi man of the match versi WhoScored selama bulan September. Dia punya akurasi umpan di atas 94 persen dan mendapat rating 7,34.

4 dari 11 halaman

Aritz Elustondo (Real Sociedad)

Aritz Elustondo (Real Sociedad)

Aritz Elustondo (kiri) menempel ketat Martin Odegaard pada duel Real Sociedad vs Real Madrid, pekan perdana La Liga 2020/21 (c) AP Photo

Bek Real Sociedad, Aritz Elustondo menemai Ronald Araujo di sektor bek tengah dalam starting XI terbaik La Liga 2021/2022. Dia mendapatkan rating 7.33 dari WhoScored.

Aritz Elustondo berkontribusi dalam 3 gol Real Sociedad dengan 2 gol dan 1 assist sejauh ini. Bek 27 tahun tersebut juga mencatatkan 11 sapuan.

5 dari 11 halaman

Sergino Dest (Barcelona)

Sergino Dest (Barcelona)

Sergino Dest beraksi di laga Barcelona vs Levante di Camp Nou, Minggu (26/09/2021) malam WIB. (c) AP Photo

Mendapat rating 7,64, Sergino Dest menjadi pemain paling bersinar di sisi sebelah kiri pertahanan Barcelona. Dia menemani Oscar Mingueza dan Ronald Araujo di lini pertahanan.

Dia mencetak mencetak 6 umpan kunci dan satu di antaranya menjadi assist ketika Barcelona mengalahkan Levante 3-0. Dia juga membukukan 10 tekel dan 9 dribel sukses.

6 dari 11 halaman

Mikel Oyarzabal (Real Sociedad)

Mikel Oyarzabal (Real Sociedad)

Mikel Oyarzabal (c) LaLiga

Mikel Oyarzabal merupakan pemain kunci di balik kesuksesan Real Sociedad menembus tiga besar klasemen sementara La Liga 2021/2022. Dia masuk dalam jajaran top skor dengan 6 golnya.

Sepanjang bulan September, Oyarzabal terlibat dalam 4 gol Real Sociedad. Dia mendapatkan rating 7,4r dari WhoScored.

7 dari 11 halaman

Nabil Fekir (Real Betis)

Nabil Fekir (Real Betis)

Nabil Fekir (c) LaLiga

Nabil Fekir menemani Mikel Oyarzabal di lini tengah untuk dalam starting XI terbaik La Liga bulan September. Dia mendapat rating 8,00 dari WhoScored atas penampilannya.

Nabil Fekir membukukan 17 umpan kunci bersama Real Betis dan menjadikannya yang terbaik dalam urusan melepaskan key pass. Dribel suksesnya juga menjadi yang terbaik kedua di La Liga pada bulan September.

8 dari 11 halaman

Oscar Trejo (Rayo Vallecano)

Oscar Trejo (Rayo Vallecano)

Pemain Rayo Vallecano melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Madrid. (c) AP Photo

Oscar Trejo tampil memukau dengan 13 dribel sukses selama bulan September. Dia mengungguli catatan Nabil Fekir dalam urusan menggiring bola.

Gelandang Rayo Vallecano tersebut juga menciptakan satu gol dan tujuh peluang selama bulan September. Dia mendapatkan rating 7,45 dari WhoScored.

9 dari 11 halaman

Vinicius Junior (Real Madrid)

Vinicius Junior (Real Madrid)

Duel Espanyol vs Real Madrid, La Liga 2021/22 (c) AP Photo

Mencetak dua gol dan dua assist menjadikan Vinicius Junior sebagai pemain yang cukup bersinar bersama Real Madrid selama bulan September. Atas performanya tersebut dia mendapatkan rating 8,18.

Vinicius juga membuat 10 operan kunci selama bulan September. Dia juga mencatatkan 12 dribel sukses, sama dengan catatan Nabil Fekir.

10 dari 11 halaman

Karim Benzema (Real Madrid)

Karim Benzema (Real Madrid)

Ekspresi kekecewaan Karim Benzema, striker Real Madrid (c) AP Photo

Terlibat dalam 10 gol Real Madrid selama bulan September, Karim Benzema menjadi pemain terbaik. Dia mencetak 6 gol dan 4 assist untuk El Real dari empat pertandingan.

Dia juga mencetak hattrick ketika Real Madrid mengalahkan Celta Vigo bulan lalu. Dia pun mendapat rating 8,68 dari WhoScored atas penampilan impresifnya.

11 dari 11 halaman

Memphis Depay

Memphis Depay

Aksi Memphis Depay di laga Barcelona vs Levante di Camp Nou, Minggu (26/09/2021) malam WIB. (c) AP Photo

Penyerang Memphis Depay menemani Karim Benzema di lini serang dalam starting terbaik La Liga bulan September. Dia mendapatkan nilai 7,89 dari WhoScored.

Depay mencetak satu gol ketika Barcelona mengalahkan Levante 3-0 sekaligus terpilih sebagai man of the match. Dia juga melepaskan 10 umpan kunci dalam 4 pertandingan.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)