Dua Laga, Dua Hat-trick Iago Aspas

Dua Laga, Dua Hat-trick Iago Aspas
Iago Aspas (c) Bola.net
Bola.net - Klub divisi dua Sabadell bisa dibilang sangat sial karena harus berhadapan dengan Sevilla yang diperkuat Iago Aspas di babak 32 besar Copa del Rey 2014/15. Dalam dua leg, Sabadell hancur dengan agregat telak 2-11. Di dua leg itu, Aspas, striker 27 tahun Spanyol yang dipinjam dari Liverpool, mencetak dua hat-trick untuk Sevilla.

Hebatnya, total enam gol itu disarangkan Aspas hanya dari tujuh shots on target dalam 180 menit. Konversinya sungguh mengagumkan.


Ketika menjamu Sevilla pada leg pertama, 30 Oktober lalu, Sabadell menyerah 1-6. Tiga gol diukir Aspas, salah satunya dari titik 12 pas.



Saat ganti bertandang ke Ramon Sanchez Pizjuan di leg kedua, Sabadell lagi-lagi jadi korban hat-trick Aspas dan kembali tumbang. Kali ini, mereka menyerah 1-5.



Di putaran berikutnya, Sevilla akan melawan salah satu dari Cordoba atau Granada. Siapa pun yang maju menghadapi Sevilla nanti, mereka wajib mewaspadai Aspas. [initial]

 (opta/gia)