
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane tak bisa menyembunyikan rasa kesal dan kecewanya usai timnya kebobolan dua gol cepat saat melawan Leganes.
Real Madrid memang mampu meraih kemenangan 4-2 saat melawan Leganes di Estadio Butarque, Kamis (6/4) dini hari tadi. Namun dua gol balasan dari tuan rumah menyisakan amarah bagi pelatih asal Prancis itu.
Los Blancos sendiri memulai pertandingan dengan sangat baik di mana mereka unggul tiga gol saat pertandingan baru berjalan 23 menit lewat gol James Rodriguez dan dua gol Alvaro Morata.
Setelah setengah jam pertandingan berjalan, Los Blancos justru lengah dan membuat tuan rumah mencetak dua gol balasan dalam waktu dua menit lewat aksi Gabriel dan Luciano Neves. Beruntung bagi Madrid Morata kembali mencetak gol pada babak kedua untuk memastikan kemenangan.
"Kami membuat sebuah awal yang sangat baik, kami mencetak dua gol dan dalam tiga menit permainan berubah karena bagaimana mereka bereaksi. Itu karena kurangnya konsentrasi, tapi kemudian kami mengendalikan babak kedua dengan lebih baik dan kami harus melupakan dua menit itu," ujarnya.
"Saat itu saya marah, sangat marah. Kami membiarkan tim lawan kembali ke dalam permainan dan itulah sepakbola karena anda tidak pernah tahu apa yang bisa terjadi," tambahnya.
"Dalam dua menit, kami membuat sulit untuk diri sendiri tapi kami mendapatkan gol keempat di awal babak kedua dan kami mengendalikan permainan. Jadi saya tidak khawatir tentang itu," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 5 April 2017 21:49
-
Liga Spanyol 5 April 2017 21:07
-
Liga Inggris 5 April 2017 20:50
-
Liga Spanyol 5 April 2017 19:44
-
Editorial 5 April 2017 14:42
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
MOST VIEWED
- Performa Antony di Real Betis Ungguli Vinicius Junior dan Lamine Yamal, MU Bikin Kesalahan Besar?
- Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
- Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
- Ansu Fati Siap Tinggalkan Barcelona Secara Permanen: Usia Baru 22 Tahun, Kok Sulit Temukan Klub?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...