Diuntungkan Karena Main di Camp Nou, Enrique Tolak Berkomentar

Diuntungkan Karena Main di Camp Nou, Enrique Tolak Berkomentar
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Dini hari nanti Barcelona akan menghadapi Athletic Bilbao dalam partai final Copa Del Rey. Kubu Barcelona jelas mendapatkan keuntungan besar karena final nanti akan digelar di markas mereka sendiri, Camp Nou.

Mendapatkan pertanyaan dari wartawan apakah dirinya akan melakukan protes jika final Copa Del Rey diadakan di markas Bilbao, Luis Enrique memilih untuk menolak berkomentar.

"Tempat digelarnya final Copa Del Rey sudah ditentukan, saya tidak bisa berkomentar apapun tentang hal itu." katanya.

"Dalam sejarah kita telah melihat ada tim-tim yang kalah meski bermain di kandang sendiri. Kita tidak akan tahu hasil akhirnya sebelum peluit panjang dibunyikan." tegas Enrique. [initial]

 (as/jrc)