Diteriaki 'Messi', Ronaldo Marah

Diteriaki 'Messi', Ronaldo Marah
Cristiano Ronaldo (c) AFP
Bola.net - Bayang-bayang Lionel Messi seolah memburu Cristiano Ronaldo hingga ke Armenia, di mana penggawa Real Madrid bermain bersama Timnas Portugal untuk laga kualifikasi Euro 2016 pekan lalu.

Selama pertandingan berlangsung, suporter tim rival mendedikasikan beberapa chant mereka dengan berteriak 'Messi, Messi!' setiap kali sang pemain menguasai bola, untuk membuat Ronaldo marah dan mengalihkan perhatiannya.

Meski demikian, efeknya tidak terlalu terlihat. CR7 justru berhasil mencetak hat-trick dan Portugal menang 3-1 di laga tersebut.

Menurut laporan yang diturunkan laman Weloba, pemain Portugal lantas menunjukkan ketidaknyamanan pada fans yang menyebut nama pemain Barca dengan menempatkan tangannya ke telinga, seolah berkata, 'Apa yang kalian bilang tentang Messi?'



Bagaimana menurut kalian Bolaneters? [initial]

 (wel/rer)