Disebut Bakal Hengkang, Otamendi Kembali Berlatih di Valencia

Disebut Bakal Hengkang, Otamendi Kembali Berlatih di Valencia
Nicolas Otamendi kembali berlatih bersama Valencia (c) AFP
Bola.net - Di tengah santernya kabar yang menyatakan Nicolas Otamendi bakal meninggalkan klubnya, defender Argentina itu telah kembali berlatih bersama skuat Valencia di Paterna, seperti yang dilaporkan AS.

Ia tiba dua hari lalu, dan kemarin (27/07) langsung bergabung mengikuti sesi latihan. Sorenya skuat Los Che terbang ke Jerman untuk mengikuti turnamen pra musim, Colonia Cup 2015 yang juga diikuti Porto dan Stoke City.

Entrenador Valencia, Nuno Espirito Santo menyambut bergabungnya kembali bek andalan 27 tahun itu dengan jabatan tangan dan pelukan hangat. Tentunya ia berharap bisa terus mempertahankan Otamendi.

Valencia sendiri bakal menghadapi tantangan besar di play-off Liga Champions bulan Agustus mendatang. [initial]

 (as/dct)