Direktur Madrid: Tak Perlu Belanja Januari

Direktur Madrid: Tak Perlu Belanja Januari
Emilio Butragueno. (c) AFP
Bola.net - Direktur Real Madrid, Emilio Butragueno, menepis anggapan yang menyebutkan bahwa klubnya bakal melakukan belanja di bursa transfer Januari mendatang.

Lini tengah Real sejatinya sedang mengalami masalah, menyusul cedera yang dialami oleh Luka Modric, Sami Khedira, dan James Rodriguez. Banyak laporan yang menyebut hal itu bakal membuat Madrid aktif di bursa transfer musim dingin mendatang.

"Transfer? Kami punya cukup banyak pemain," tutur Butragueno pada reporter, usai timnya menang atas Ludogorets di Liga Champions (10/12).

"Sekarang, kami hanya akan fokus pada liga dan Piala Dunia Antar Klub, yang sangat ingin kami menangkan," pungkasnya. [initial]

 (tfa/rer)