Direktur Madrid: Kemenangan Penting, Tapi Kami Tak Beruntung

Direktur Madrid: Kemenangan Penting, Tapi Kami Tak Beruntung
Emilio Butragueno (c) uefa
- Direktur Real Madrid, Emilio Butragueno, mengatakan klubnya telah meraih kemenangan penting usai mengalahkan 2-0 di laga tandang La Liga pekan lalu.


Sukses tim ibu kota ditentukan oleh gol Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale. Namun demikian, laga di Ipurua itu harus ditutup dengan kabar buruk - usai Dani Carvajal disebut mengalami cedera dan masih belum diketahui harus absen berapa lama.


"Ini adalah kemenangan yang penting, kami layak meraih kemenangan dan kami punya banyak peluang. Kami sempat kesulitan mengirim bola ke lini depan, dan lawan memainkan sepakbola mereka dengan baik," tutur Butragueno pada AS.


"Terkait Carvajal, kami tidak beruntung. Setiap pertandingan selalu ada pemain yang cedera. Kami sebelumnya punya pertahanan yang kuat, kami selalu bisa mengantisipasi bola mati dan dari situ kami punya modal meraih kemenangan," pungkasnya.


Sukses meraih tiga angka membuat Madrid masih terpaut enam angka dari Barcelona di klasemen sementara. [initial]


 (as/rer)