Direktur Barca Tak Menyesal Lepas Halilovic

Direktur Barca Tak Menyesal Lepas Halilovic
Alen Halilovic (c) AFP
Bola.net - Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez, mengatakan bahwa klub sudah melakukan keputusan yang tepat dengan meminjamkan Alen Halilovic ke Sporting Gijon di bursa musim panas.

Sosok berusia 19 tahun terlibat dalam persiapan Barcelona di musim panas, namun ia lantas dipinjamkan ke Sporting menjelang berakhirnya bursa transfer musim panas.

Keputusan itu banyak dipertanyakan, usai Barcelona mengalami badai cedera di lini tengah dan depan, namun Fernandez ngotot bahwa klub sudah melakukan hal yang benar.

"Saya harap ia akan kembali. Ia terus bermain dan itu butuh waktu. Ia harus meningkatkan penampilan. Sporting merupakan pilihan bagus untuknya," jelas Fernandez pada Mundo Deportivo.

Halilovic bergabung dengan tim Catalan dari Dinamo Zagreb pada 2014 silam. [initial]

 (sm/rer)