Direktur Barca Protes Pengusiran Pique

Direktur Barca Protes Pengusiran Pique
Carlos Velasco Carballo menatap tegas Gerard Pique. (c) AFP
Bola.net - Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez, mengatakan bahwa ia tidak puas dengan kartu merah yang didapat oleh Gerard Pique, kala klub menjamu Athletic Bilbao di laga leg kedua Final Supercopa de Espana dini hari tadi.

Bek Spanyol tersebut diusir di menit ke-55, usai ia mendapat kartu merah langsung lantaran dianggap memprotes keputusan wasit. Fernandez mengatakan bahwa ia ragu jika pelanggaran sang pemain memang pantas mendapat hukuman keras seperti itu.

"Anda harus benar-benar yakin sebelum memberikan kartu merah seperti itu," tutur Fernandez pada Barca TV.

"Namun kami tahu pertandingan berjalan sulit dan ada beberapa keputusan wasit yang tidak menguntungkan kami. Tapi selamat atas kemenangan yang diraih oleh Bilbao," pungkasnya.

Pertandingan di Camp Nou dini hari tadi berakhir imbang 1-1 dan Bilbao berhak menjadi juara Piala Super Spanyol dengan keunggulan agregat 5-1. [initial]

 (mar/rer)