Dirayu Bayern, Varane Emoh Tinggalkan Madrid

Dirayu Bayern, Varane Emoh Tinggalkan Madrid
Raphael Varane. (c) AFP
Bola.net - Raphael Varane merasa masa depannya ada di Real Madrid dan ia disebut sudah menolak tawaran Bayern Munich untuk bergabung di musim panas ini.

Josep Guardiola kabarnya sudah menjadikan pemain Prancis sebagai target utamanya di musim panas dan Bayern berharap kesepakatan transfer bakal terjadi di akhir musim.

Disebut bahwa Varane tidak bahagia dengan sedikitnya kesempatan bermain yang ia dapatkan di Madrid.

Namun menurut laporan yang diturunkan oleh Fichajes, sang bek menolak tawaran dari Bayern dan memilih untuk terus berada di ibu kota Spanyol.

Meski ingin mendapat lebih banyak kesempatan bermain, Varane disebut cukup puas memainkan peran sebagai pengganti Pepe, sembari mendapat janji dari Carlo Ancelotti bahwa ia akan jadi bek inti Madrid di masa depan. [initial]

 (ficha/rer)