Dipermak Barca, Kandang Madrid Kian Sepi

Dipermak Barca, Kandang Madrid Kian Sepi
(c) AFP
- Tak perlu heran jika suasana stadion Santiago Bernabeu kian sepi dari pekan ke pekan. Pasalnya, laporan yang belum lama ini diturunkan oleh AS menunjukkan bahwa rata-rata penonton yang datang ke markas Real Madrid kian menurun, sejak mereka kalah 0-4 dari pada 22 November silam.


Penurunan paling tinggi terjadi ketika Madrid menang 10-2 atas Rayo Vallecano di La Liga pekan lalu, di mana pertandingan Cristiano Ronaldo dkk hanya ditonton oleh tak lebih dari 61.587 penonton. Jumlah tersebut merupakan yang terendah musim ini, dan hanya kalah dari 60.663 penonton yang tercatat di pertandingan Liga Champions melawan Malmo.


Bernabeu sendiri diklaim mampu menampung hingga 84.000 penonton. Laga kandang pertama musim ini, melawan Real Betis pada 30 Agustus, disaksikan tak kurang dari 70.400 penonton dan klub mampu menang 5-0 di pertandingan tersebut.


Berikut data lengkap penonton di Bernabeu musim ini, sebagaimana dilansir oleh AS:


Real Madrid - Betis (Agustus 30) 70.400 penonton

Real Madrid - Granada (September 19) 72.320 penonton

Real Madrid - Málaga (September 26) 75.361 penonton

Real Madrid - Levante (Oktober 17) 74.779 penonton

Real Madrid - Las Palmas (Oktober 31) 72.387 penonton

Real Madrid - Barcelona (November 21) 84.000 penonton

Real Madrid - Getafe (Desember 5) 64.897 penonton

Real Madrid - Rayo Vallecano (Desember 20) 61.584 penonton. [initial]


 (as/rer)