
Bola.net - Kiper Atletico Madrid Jan Oblak menegaskan untuk saat ini ia bahagia di Spanyol di tengah adanya laporan bahwa ia diminati oleh Manchester United.
Setan Merah saat ini memiliki dua kiper top di tim utamanya. Yang pertama tentu saja David De Gea dan kemudian Dean Henderson.
Namun kabarnya MU mulai tak puas dengan performa David De Gea. Mereka pun ingin melepas kiper asal Spanyol tersebut.
Advertisement
Muncul kabar bahwa MU berniat melepas De Gea balik ke Spanyol. Mereka ingin menukarnya dengan Oblak.
Masa Depan Oblak Bergantung Klub
Saat ini Jan Oblak masih terikat kontrak sampai tahun 2023 bersama Atletico Madrid. Ia mengatakan sekarang ini tak ada peluang baginya untuk pindah ke klub mana pun juga.
Sebab ia masih terikat kontrak tersebut. Selain itu juga karena klub juga tak bersedia melepasnya untuk saat ini.
"Saya tidak bisa melihat masa depan, baik saya maupun klub atau siapa pun tidak bisa melakukannya," bukanya pada Marca.
"Itu akan tergantung pada banyak faktor, seperti apakah klub perlu menjual pemain atau tidak," terangnya.
Bahagia di Atletico
Jan Oblak menambahkan saat ini ia merasa bahagia bermain di Atletico Madrid. Namun demikian ia tak menutup pintu untuk pindah ke depannya.
"Saya tidak memiliki apa-apa untuk dikatakan tentang masa depan saya, saya telah berada di Atleti tujuh tahun dan kontrak saya masih tersisa dua tahun," ujarnya.
"Saya telah memainkan lebih dari 300 pertandingan di sini dan, meskipun saya menikmati memenangkan La Liga Santander, saya tidak memikirkan hal lain," tegasnya.
"Saya di sini, saya senang. Kita akan lihat apa yang akan terjadi di masa depan," tandas Oblak.
Manchester United saat ini harus merogoh koceknya dalam-dalam jika ingin memboyong Jan Oblak dari Atletico Madrid. Sebab ia memiliki klausul rilis sebesar 120 juta euro.
(Marca)
Baca Juga:
- Jadi Kambing Hitam Kegagalan Juara, MU Siap Serahkan David de Gea Demi Dapatkan Jan Oblak
- Dream Team La Liga: Atletico Mendominasi, Messi Terbaik
- Manchester United Barter David De Gea dengan Jan Oblak?
- Diincar Manchester United, Jan Oblak Buka Kans Pindah ke Inggris
- Chelsea Seriusi Transfer Jan Oblak
- Ada Jan Oblak di Daftar Belanja Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 30 Mei 2021 22:57
-
Liga Spanyol 30 Mei 2021 15:11
-
Liga Spanyol 30 Mei 2021 14:00
-
Liga Spanyol 30 Mei 2021 13:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...