Dilepas Dortmund, Immobile Tinggal Uji Medis di Sevilla

Dilepas Dortmund, Immobile Tinggal Uji Medis di Sevilla
Ciro Immobile sudah ditunggu Sevilla (c) AFP
Bola.net - Jawaban dari siapa striker utama Sevilla untuk musim depan akhirnya terkuak. Dengan transfer Carlos Bacca ke AC Milan, juara bertahan Liga Europa itu segera diperkuat Ciro Immobile.

Borussia Dortmund sendiri sudah melepas pernyataan resmi terkait keputusan untuk meminjamkan Immobile ke Sevilla hingga 30 Juni 2015. Sebelum resmi menjadi bagian dari Los Nervionenses musim depan, tentunya striker Italia itu akan melakukan uji medis.


Sampai ada pengumuman resmi lebih lanjut dari kedua klub, belum diketahui apakah nantinya Immobile bisa dipermanenkan oleh Sevilla.

Masih berusia 25 tahun, Immobile digaet Dortmund dari Torino dengan nilai transfer 19 juta euro pada musim panas tahun lalu. Musim perdananya bersama tim hitam kuning itu berakhir dengan 10 gol dari 34 pertandingan di semua kompetisi. [initial]

 (bvb/dct)